Pada tahun 2018 hingga tahun 2021, Magister Teknik Sistem telah meluluskan 59 orang. Sebanyak 58 lulusan berhasil dilacak melalui tracer study UGM dan MeTSi.
Dari hasil pelacakan lulusan, didapatkan data bahwa sebanyak 39,7% lulusan berprofesi sebagai akademisi (dosen) dan 60,3% sebagai praktisi (pegawai pemerintahan, perusahaan swasta nasional dan internasional). Sedangkan untuk kesesuaian bidang kerja dengan ilmu yang didapat selama kuliah, sebanyak 98,3% pada kesesuaian tingkat tinggi dan hanya 1,7% pada kesesuaian tingkat rendah. Adapun berdasarkan lingkup tempat kerja, sebanyak 29,3% bekerja pada lingkup lokal (pegawai pemda, wirausaha lokal), 62,1% bekerja pada perusahaan dengan lingkup nasional (dosen, perusahaan nasional) dan 8,6% bekerja lingkup internasional (perusahaan atau organisasi internasional).